Sponsors Link

38 Contoh Kalimat Tanya Menggunakan Kata Tanya “Apa”

Sebelumnya, kita telah mengetahui beberapa contoh kalimat tanya dalam beberapa artikel yang lalu, di mana artikel-artikel tersebut antara lain contoh kalimat tanya, dan artikel contoh kalimat tanya dalam percakapan. Artikel kali ini pun juga akan menampilkan beberapa contoh kalimat tanya, di mana contoh-contoh kalimat tanya pada artikel kali ini merupakan kalimat tanya yang mengandung salah satu diantara jenis-jenis kata tanya, yaitu kata tanya “apa”. Adapun contoh-contoh tersebut adalah sebagai berikut ini!

  1. Apa yang kau ketahui tentang kota Yogyakarta?
  2. Apa kesan Anda saat berada di kota Surabaya?
  3. Apa harapan Anda untuk dunia persepakbolaan Indonesia?
  4. Apa kau kenal dengan perempuan yang bernama Rachel?
  5. Apa pendapatmu mengenai acara musik tersebut?
  6. Apa kau setuju jika acara itu diundur hingga bulan depan?
  7. Apa kau sanggup menjalani hidup sebagai seorang pekerja lepas?
  8. Apa benar kau adalah orang yang telah memecahkan guci di rumahku?
  9. Apa kau sudah yakin dengan keputusanmu itu?
  10. Apa kau sudah mengetahui kabar terbaru soal kekasihmu yang ada nun jauh di sana?
  11. Apa kau mengerti maksud ucapkanku itu?
  12. Apa kau tidak menyadari bahwa perbuatanmu itu telah merugikan orang-orang di sekitarmu?
  13. Apa kau tega membiarkan anak istrimu mati kelaparan, sedangkan kau malah asyik bersenang-senang di sini?
  14. Apa yang kau ketahui tentang peristiwa tersebut?
  15. Apa kau masih ingat dengan diriku?
  16. Apa saja yang kau dapatkan dai acara tersebut?
  17. Apa kau tidak tahu, bahwa dia sudah pindah ke luar kota sejak dua minggu yang lalu?
  18. Apa kau mau semua harta bendamu ludes begitu saja karena kau selalu saja memboros?
  19. Apa kau sudah memberitahu kedua orangtuamu soal reencanamu itu?
  20. Apa yang akan kau lakukan setelah lulus kuliah nanti?
  21. Apa kau mau mendengar perkataanku walau hanya sebentar saja?
  22. Apa kau mau meluangkan waktumu untuk membantuku sebentar?
  23. Apa kau sedang sibuk saat ini? Kalau tidak, aku ingin meminta bantuanmu.
  24. Hikmah apa yang bisa kita petik dari peristiwa tersebut?
  25. Apa pesan tersirat yang hendak disampaikan oleh film tersebut?
  26. Apa kalian siap untuk membela nusa dan bangsa?
  27. Apa yang sedang kau lakukan itu?
  28. Apa kau mau menjual barang itu kepadaku dengan harga yang murah?
  29. Apa rencanamu setelah lulus kuliah nanti?
  30. Apa alasan Anda inin bekerja di preusahaan kami?
  31. Apa yang membuatmu begitu betah bekerja di perusahaan ini?
  32. Apa kau sudah menerima hadiah pemberian dariku?
  33. Apa mungkin kita memulai bisnis dengan modal yang sangat minim?
  34. Apa maksud dari ucapanmu itu? Mohon jelaskan kepadaku!
  35. Apa pendapatmu terkait kebijakan baru yang hendak dicanangkan oleh pemerintah terkait kenaikan harga BBM?
  36. Apa yang membuatmu gundah gulana begitu?
  37. Apa gunanya kau berumur panjang, jika sepanjang umurmu kau hanya melakukan kesia-siaan belaka?
  38. Apa kau baik-baik saja?

Demikianlah beberapa contoh kalimat tanya menggunakan kata tanya “apa”.  Untuk menambah referensi soal kata tanya, pembaca bisa membuka beberapa artikel berikut, yaitu: fungsi kata tanya, contoh percakapan menggunakan kata tanya, contoh kalimat menggunakan kata tanya, serta artkel contoh kalimat yang menggunakan kata tanya “bagaimana”. Semoga bermanfaat dan mampu menambah wawasan bagi para pembaca sekalian, baik itu mengenai kata tanya pada khususnya, maupun mengenai materi pembelajaran bahasa Indonesia pada umumnya. Sekian dan juga terima kasih.

, , , , , , ,
Post Date: Monday 16th, April 2018 / 15:53 Oleh :
Kategori : Kalimat