Jawab:
Kalimat klimaks adalah kalimat yang menggunakan majas klimaks dalam penyusunannya. Majas klimaks diartikan sebagai salah satu gaya bahasa yang menggunakan kata berurutan dari tingkatan bawah ke tingkatan yang lebih tinggi. Dalam kalimat klimaks, biasanya terdapat kata hubung “ke”, “hingga”, atau “sampai”. Contoh:
- Semua siswa mulai dari SD, SMP, hingga SMA harus hafal Pancasila dengan fasih.
- Salah satu persyaratan CPNS tahun ini adalah calon pendaftar harus berusia antara 18 sampai 35 tahun.
- Semua warga dari anak kecil hingga lansia memadati lapangan bola untuk menyaksikan pertandingan bola voli sarung.
- Banyak orang menyukai berbelanja di pasar Beringharjo karena ada variasi harga mulai dari harga murah sampai harga mahal.
- Penari itu bergerak dari kiri ke kanan, depan ke belakang, dengan sangat lincah dan luwes.
- Pertama kali melihat Reno, Pak Thomas melihatnya dari atas ke bawah.
- Panitia mengharapkan semua peserta lomba mengikuti setiap sesi perlombaan dari awal hingga akhir.
- Sejak dari garis start hingga ke garis finish Anggi tidak pernah berhenti berlari sedetik pun.
- Mulai dari bulan Juni hingga bulan Agustus nanti, ibu akan tinggal di rumah nenek.
- Obat paracetamol Praxion cocok untuk bayi hingga anak usia 2 tahun
- Panitia memutuskan perlombaan 17 Agustus tahun ini hanya untuk anak usia 7 tahun sampai 11 tahun.
Demikian contoh kalimat klimaks dalam Bahasa Indonesia. Terima kasih.