Berikut adalah beberapa contoh kalimat pasif transitif :
- Ikan digoreng oleh Ibu kemarin.
- Nasi dimasak oleh Ibu tadi pagi.
- Uang pemberian paman ditabung oleh Firman.
- Kertas itu dirobek Ani.
- Sate di atas meja dimakan oleh Sandi.
- Buah mangga dikupas oleh Ayah.
- Televisi yang rusak diperbaiki oleh Pak Dirman.
- Radio itu sedang didengarkan oleh Kakek.
- Lukisan itu dilukis oleh Pamanku.
- Rumah mewah itu dijual oleh pemiliknya.
- Semua tugas diperiksa oleh Pak guru.
- Semua barang akan dibawa oleh Ayah ke Jakarta.
- Buku firman dipinjam oleh Andi.
- Gitar itu dimainkan Rudi di kamar.
- Kucing itu dilepaskan oleh pemiliknya.
- Barang tidak terpakai di belakang dibuang oleh Ayah kemarin.
- Handphone itu dibeli Yudi kemarin.
- Adik diantarkan Ayah setiap pagi ke sekolah.
- Baju kotor itu dicuci olehku sendiri.
- Pelaku yang melarikan diri itu ditembak oleh polisi.
- Bolanya direbut oleh Deni.
- Barang bawaanya diperiksa petugas di Bandara.
- Adi diajak pamannya ke pasar malam.
- Pisau itu diasah Kakak.
Demikianlah contoh kalimat pasif transitif dalam bahasa Indonesia. Semoga bermanfaat.