X

3 Fungsi Kata Depan “Antara” dalam Bahasa Indonesia

Kata depan antara merupakan salah satu diantara jenis-jenis kata depan atau preposisi yang ada. Kata depan ini sudah kita ketahui bersama beberapa contohnya dalam artikel contoh kata depan antaraSetelah kita ketahui contohnya, maka kali ini kita akan mengetahui beberapa fungsi dari kata depan antara ini. Adapun penjelasan mengenai fungsi kata depan ini–yang dikutip dari laman id.wikibooks.org–adalah sebagai berikut ini!

1. Untuk Menyatakan keterangan Jarak

Fungsi pertama yang terkandung pada kata depan antara adalah untuk menyatakan keterangan jarak. Fungsi ini bisa terbentuk saat kata ini ditempatkan di depan jenis-jenis kata benda. Adapun kata benda yang dipakai pada fungsi ini adalah dua contoh kata benda konkret dalam bahasa Indonesia yang menyatakan nama tempat atau daerah yang diantara keduanya diselipkan konjungsi dan.

Misalnya:

  • Perbedaan keduanya bagaikan perbedaan antara langit dan bumi.
  • Jarak antara rumahku dan tempat kuliahku adalah sekitar 500 meter.
  • Bencana banjir tengah menerpa suatu daerah antara Dago dan Tamansari.
  • Kemacetan oarah terjadi di jalan antara jalan Mampang dan jalan Buncit.
  • Jarak antara toko buku dan rumah makan itu terbilang sangat dekat.

2. Untuk Menyatakan Kehadiran atau Adanya Dua Pihak dalam Satu Waktu

Fungsi selanjutnya yang terkandung pada kata depan antara adalah untuk emnyatakan kehadiran atau adanya dua pihak dalam satu waktu. Fungsi ini bisa terjadi apabila kata depan antara ditempatkan di depan dua kata benda konkret yang menyatakan nama orang atau suatu hal yang diorangkan yang dihubungkan oleh jenis-jenis konjungsi atau macam-macam kata penghubung dan.

Supaya lebih jelas, perhatikanlah beberapa contoh yang ada di bawah ini!

  • Perseteruan antara pihak penggugat dan pihak tergugat masih terus berlanjut hingga kini.
  • Kesepakatan antara PT. Angin Ribut dan PT. Singa Perbangsa telah menemukan titik temu.
  • Kesalahpahaman antara warga Desa Sukamulya dan Warga Kebun Dukuh akhirnya telah terselesaikan juga.
  • Pertandingan antara kesebelasan tuan rumah dan kesebelasan tim tamu harus ditunda karena hujan deras telah menggenangi lapangan tempat mereka bertanding.
  • Persahabatan antara Andini dan Marlina telah terjalin sejak mereka masih mengenyam bangku TK.

3. Untuk Menyatakan Keterangan Suatu Tempat, Saat, Keadaan atau Hal

Fungsi terakhir yang terkandung dalam kata depan antara adalah sebgai kata depan yang menyatakan keterangan suatu tempat, saat, keadaan atau hal. Fungsi ini terbentuk saat kata depan ditaruh di depan dua kata benda yang menyatakan tempat atau jenis-jenis kata bilangan yang menyatakan keterangan waktu. Adapun dua kata benda atau kata bilangan tersebut adalah dua kata benda atau bilangan yang dihubungkan oleh kata penghubung dan.

Misalnya:

  • Kecelakaan lalu lintas itu terjadi di jalan raya antara Karawang dan Bekasi.
  • Ekspedisi gunung itu dilakukan antara pukul 3 pagi dan 4 pagi.
  • Antara percaya dan tidak, aku mendengar suara asing di dalam hutan itu.
  • Acara seminar itu kira-kira akan dimulai antara pukul 7 dan 8 pagi.
  • Antara sadar dan tidak, aku mendengar pintu kamarku diketuk beberapa kali entah oleh siapa.

Demikianlah penjelasan mengenai fungsi kata depan antara dalam bahasa Indonesia. Jika pembaca ingin mengetahui beberapa contoh dari jenis kata depan, maka pembaca bisa membuka artikel contoh kata depan dalamdan contoh kata depan denganSemoga bermanfaat dan mampu menambah wawasan para pembaca sekalian.

Categories: Kata Kata
Ratna Sumarni S.Pd: