10 Makna Akhiran -an dan Contohnya dalam Kalimat
Akhiran atau yang dikenal dengan sufiks di dalam bahasa indonesia merupakan imbuhan yang terdapat di dalam sebuah kata yang mana letaknya berada di akhir atau belakang sebuah kata. Dalam bahasa Indonesia sendiri, ada beberapa macam sufiks atau akhiran dan tentu saja memiliki makna masing-masing dan tentu saja makna kata yang berimbuhan ini nantinya akan berbeda dari kata dasarnya. Kata-kata yang mendapat imbuhan akhiran bisa membentuk kata sifat, kata kerja, ataupun kata benda. Salah satu contoh akhiran yang sering digunakan dalam kata ataupun kalimat adalah akhiran -an.
Akhiran -an menjadi akhiran yang cukup produktif di dalam bahasa Indonesia. Akhiran -an sama sekali tidak akan mempengaruhi bentuk kata di dalam penggabungan dengan unsur yang lain. Fungsi dari akhiran -an disini adalah untuk membentuk kata benda. Namun karena terdapat pengaruh dari beberapa bahasa daerah serta dialek tertentu, maka terkadang akhiran -an juga bisa membentuk kata sifat meskipun belum cukup umum. Berikut ini beberapa makna akhiran -an dan contohnya dalam kalimat.
1. Akhiran -an yang Menyatakan Tempat
Penambahan akhiran -an pada kata benda untuk menyatakan suatu atau sebuah tempat. Contoh:
- Pangkal + an = Pangkalan
- Banyak pangkalan ojek yang bisa anda temukan di Desa tersebut.
- Para turis dapat meminjam sepeda untuk berkeliling kawasan wisata di sebelah pangkalan kuda.
- Lapang + an = Lapangan
- Anak-anak bermain sepak bola di lapangan Kelurahan.
- Mereka bermain di area pemakanan, karena tidak tersedianya lapangan untuk bermain.
- Kubang + an = Kubangan
- Banyak kubangan air yang terbentuk di perumahan tersebut sehabis hujan datang.
- Karena tidak berhati-hati, adik terperosok ke dalam kubangan.
2. Akhiran -an yang Menyatakan Alat
Penambahan akhiran -an pada sebuah kata kerja dapat menyatakan sebuah alat. Contoh :
- Timbang + an = Timbangan
- Ibu membeli sebuah timbangan untuk menggantikan timbangan lama yang sudah rusak.
- Seusai lebaran Idul Fitri, timbanganku naik hampir 3 kg.
- Kurung + an = Kurungan
- Masa kurungan penjara para pencuri tersebut dinilai tidak adil oleh sebagian besar masyarakat.
- Setiap petang, kakek selalu memasukkan ayam jagonya ke dalam kurungan.
- Main + an = Mainan
- Ayun + an = Ayunan
- Pemerintah Desa akhirnya membangunkan kawasan bermain dan ayunan di lahan kosong tersebut sebagai tempat rekreasi warga sekitar.
- Melihat anak kecil itu bermain ayunan, teringat akan masa kecilku di kampung.
- Jalan + an = Jalanan
- Jalanan di desa Sukamaju sekarang sudah di aspal dan memiliki penerangan yang baik.
- Para petugas pemerintah itu sedang meninjau jalanan, yang rusak oleh longsor kemarin malam.
3. Akhiran -an yang Menyatakan Hal atau Cara
Akhiran -an pada kata kerja juga dapat menyatakan cara atau hal. Contoh :
- Didik + an = Didikan
- Didikan mengenai pancasila kini mulai ketat diajarkan pada anak-anak tingkat sekolah dasar. Arti didikan disini berarti cara mendidik.
- Seperti apapun sikap seorang anak, itu merupakan didikan orang tuanya.
- Pimpin + an = Pimpinan
- Pimpinan desa mengajak seluruh warga untuk berdisukusi di Balai Desa sore nanti.
- Kantor tersebut sudah di segel polisi, sejak kasus penipuan yang dilakukan oleh kepala pimpinannya.
- Balas + an = Balasan
- Sinta menerima balasan email dari perusahaan tersebut mengenai surat lamaran kerja yang dikirimkannya.
- Ibu memberikan bingkisan itu kepada bu RT sebagai balasan atas parcel lebaran kemarin.
4. Akhiran -an yang Menyatakan Menyerupai atau Seperti Atau Tiruan
Penambahan akhiran -an yang bermakna menyerupai atau seperti. Biasanya merupakan kata benda yang mengalami pengulangan dan diberikan akhiran -an. Contoh :
- Rumah + an = Rumah-rumahan
- Adik dan kakak sedang bermain rumah-rumahan dari pasir.
- Hasil prakarya rumah-rumahan dari stik es cream itu mendapat nilai terbaik.
- Mobil + an = Mobil-Mobilan
- Ayah membelikan hadiah mobil-mobilan untuk Adik karena telah berhasil menjuarai lomba mewarnai.
- Adik suka bermain balap mobil-mobilan bersama teman-temannya.
5. Akhiran -an yang Menyatakan Akibat Atau Hasil dari Perbuatan
Penambahan akhiran -an yang bermakna sebuah akibat atau hasil dari sebuah perbuatan yang telah dilakukan. Contoh :
- Buat + an = Buatan
- Karya buatan tangan cindy dihargai cukup tinggi oleh pecinta seni.
- Sepatu olah raga yang kami gunakan ini asli buatan Indonesia.
- Hukum + an = Hukuman
- Andi dikenai hukuman oleh guru, karena tidak mengerjakan pekerjaan rumah.
- Terpidana kasus narkoba itu djatuhi hukuman mati.
- Bantu + an = Bantuan
- Bantuan dari Pemerintah untuk korban banjir telah sampai ke lokasi kejadian.
- Para korban bencana alam tersebut membutuhkan banyak bantuan dari dermawan.
6. Menyatakan Seluruh atau Himpunan
Penambahan akhiran -an yang menyatakan makna keseluruhan atau himpunan. Contoh :
- Laut + an = Lautan
- Lautan Indonesia kaya akan sumber daya alam yang berpotensial sebagai wisata Indonesia.
- Tak heran orang-orang menjulukinya manusia duyung, karena separuh hidupnya, ia habiskan di lautan.
- Darat + an = Daratan
- Daratan tinggi yang berada di Kota Bandung hampir sebagian besar dijadikan sebagai perkebunan teh.
- Sebagian besar daratan di pulau Bangka Belitung telah rusak akibat penggalian timah.
- Kotor + an = Kotoran
- Ibu membersihkan kotoran yang menempel di sayuran itu hingga bersih.
- Kami menggunakan kotoran ayam sebagai pupuk untuk tanaman.
7. Menyatakan Tiap-Tiap
Akhiran -an yang menyatakan makna tiap-tiap dari sesuatu hal. Contoh :
- Lusin + an = Lusinan
- Pak Ridwan tidak menjual buku secara eceran tetapi dalam jumlah lusinan.
- Lusinan telur itu rusak karena tertimpa buah-buahan.
- Hari + an = Harian
- Ibu menerima gaji harian dari pekerjaannya membuat kerajinan tangan di balai desa.
- Setelah pensiun, kini ia menjadi buruh harian di restoran makanan tersebut.
- Bulan + an = Bulanan
- Gaji bulanan yang diterima oleh Adi selalu digunakan untuk membeli baju-baju yang disukainya.
- Ibu selalu membuat daftar belanja bulanan guna mengatur keuangan dalam keluarga kami.
8. Akhiran -an yang Memiliki Sebuah Sifat
Penambahan akhiran -an yang memiliki makna sebuah sifat sebagai suatu hal yang disebutkan pada kata dasar. Contoh :
- Manis + an = Manisan
- Ibu membeli manisan mangga sebagai oleh-oleh untuk kami.
- Manisan merupakan salah satu makanan pantangan bagi penderita diabetes.
- Asin + an = Asinan
- Asinan buah-buahan buatan ibu laris manis terjual.
- Ibu-ibu PKK mencoba mengolah kubis menjadi asinan sayur.
9. Akhiran -an yang Menyatakan Kualitas
Akhiran -an yang bermakna untuk menyatakan sebuah kualitas dari sebuah objek. Contoh :
- Tinggi + an = Tinggian
- Adik terlihat agak tinggian setelah bertahun-tahun tidak berjumpa.
- Kecil + an = Kecilan
- Setelah dilihat-lihat, ternyata baju ini terlihat kekecilan saat dipakai Imel.
10. Akhiran -an yang Menyatakan Sesuatu yang Di.. atau yang Telah
Penambahan akhiran -an ini biasanya akan menyatakan sesuatu yang dilakukan atau telah di….Contoh :
- Catat + an = Catatan
- Catatan Imron benar-benar rapi dan menarik untuk dilihat.
- Larang + an = Larangan
- Ibu menerapkan larangan pulang malam bagi Ane karena dirasa masih belum dewasa.
- contoh kosakata umum yang sering salah di eja
- penulisan kata beserta atau berserta yang benar
- contoh imbuhan di dan ke yang salah penulisannya
- makna imbuhan meng dan contohnya dalam kalimat
- pengertian dan contoh kalimat denotasi dalam bahasa indonesia
- homograf pengertian dan contohnya dalam kalimat
- contoh kalimat imperatif transitif dan intransitif
- makna imbuhan se dan contohnya dalam kalimat
- kalimat imperatif larangan
- imbuhan serapan dan contohnya dalam kalimat
- homonim
- homofon
- kata sinonim dan contohnya dalam kalimat
- kata antonim dan contoh kalimatnya
- contoh kata sifat dalam kalimat
Itulah beberapa makna akhiran -an dan contohnya dalam kalimat. Semoga bermanfaat.