Berikan Contoh Kalimat Akhiran -nya yang Bermakna Telah Dilakukan
Jawab:
Berikut adalah contoh kalimat dalam Bahasa Indonesia yang memuat kata berakhiran –nya dengan makna hal yang telah dilakukan:
- Tidurnya bagai seseorang yang sudah tak bernapas, tidak bergerak sama sekali.
- Kakak menyelesaikan kuliahnya dengan nilai yang sangat memuaskan.
- Murid-murid belajarnya sambil bermain agar mereka tidak mudah bosan.
- Toni kerjanya sangat rajin, tidak seperti teman-teman yang lain.
- Ibu belanjanya sangat banyak, sampai-sampai pulang diantarkan mobil bak terbuka.
- Ayah jalannya agak pincang karena terjatuh dari atap rumah.
- Kelinci itu larinya sangat cepat, tidak ada satu pun dari kami yang berhasil menangkapnya.
- Adik makannya sangat lahap, bagaikan orang yang berhari-hari tidak makan.
- Pencuri itu geraknya sangat gesit, bapak-bapak yang ronda kewalahan menangani mereka.
- Ibu jalannya terburu-buru setelah mendengar nenek jatuh di kamar mandi.
Sekian beberapa contoh kalimat akhiran –nya yang bermakna telah dilakukan. Terima kasih.