Sponsors Link

Berikan Contoh Kalimat Perintah Larangan

Jawab :

Kalimat perintah larangan merupakan sebuah kalimat perintah yang berisi larangan untuk seseorang agar tidak melakukan sesuatu. Contoh :

  • Jangan tidur di lantai!
  • Jangan membuang sampah sembarangan!
  • Anak perempuan tidak baik pulang malam-malam!
  • Dilarang memelihara hewan peliharaan di kost-an ini!
  • Jangan mengikutiku!
  • Kita sedang berada di perpustakaan, jangan berisik!
  • Dilarang menjiplak karya orang lain!
  • Jangan mencemoohkan aku, sungguh aku tidak melakukan hal itu!
  • Apa kamu benar-benar menuduhnya? Jangan memfitnah orang sembarangan! Bahkan kita belum mendapatkan bukti yang mengarah kepadanya!
  • Dilarang merokok di area ini!
  • Jangan memakai perhiasan berlebihan!
  • Yang memakai celana pendek dilarang masuk di area ini!
  • Jangan membuang-buang air!
  • Dilarang memetik bunga di taman!
  • Jangan menginjak rumput!
  • Jangan meludah sembarangan!
  • Dilarang memakai kemasan plastik dan tissu di area ini!
  • Anak di bawah umur dilarang masuk!
  • Dilarang makan dan minum di area ini!
  • Dilarang memberikan tips kepada petugas!
  • Jangan menggunakan jasa calo!
  • Dilarang membuang permen karet!
  • Jangan mencorat coret disini!
  • Pengamen dilarang masuk!
  • Dilarang berjualan disini!

Itulah contoh kalimat perintah larangan. Semoga bermanfaat.

, , , ,
Post Date: Friday 11th, August 2017 / 07:48 Oleh :
Kategori : Kalimat