Sponsors Link

Berikan Contoh Kalimat Spesialisasi dalam Bahasa Indonesia

Spesialisasi artinya sebuah makna dalam kalimat yang telah mengalami penyempitan dalam arti katanya. Contoh :

  1. Guru
    • Ayahnya adalah seorang guru di sekolahku. (mengalami penyempitan makna, guru = seorang tenaga pengajar di sekolah).
    • Karena pengalaman dan kesuksesannya, banyak orang yang menjadikan Pak Dirman sebagai guru. (orang yang karena kepandaian dan banyak pengalaman dalam hidupnya disebut guru).
  2. Sarjana
    • Setelah menamatkan pendidikannya di salah satu perguruan tinggi swasta di Yogyakarta, akhirnya Edo menjadi sarjana. (sarjana = seseorang yang telah lulus dalam menempuh pendidikan di perguruan tinggi).
    • Kita membutuhkan sarjana untuk dapat mengatasi masalah ini. (sarjana = orang yang memiliki kepintaan dan keahlian yang dapat diandalkan).
  3. Pembantu
    • Dia ditugaskan sebagai pembantu acara, agar acara ini lancar sampai akhir. (pembantu = seseorang yang ditugaskan untuk membantu pekerjaan).
    • Bi Inah telah bekerja sebagai pembantu di rumah ku semenjak aku kecil. (pembantu = asisten rumah tangga).
  4. Bau
    • Dicium dari baunya sepertinya ini makanan lezat. (bau =  aroma masakan).
    • Tumpukan sampah yang menggunung itu mulai memunculkan bau tidak sedap. (bau = segala jenis aroma/bebauan yang timbul karena membusukkan).
  5. Motor
    • Salah satu keahlian Kakekku adalah membetulkan motor pada kipas angin. (motor = mesin pada peralatan elektronik, dalam hal ini kipas angin).
    • Salah satu penyebab kemacetan adalah terlalu banyaknya motor yang melintas. (motor = kendaraan roda dua)
  6. Kitab
    • Saking gemarnya membaca pamanku mengoleksi banyak kitab di rumahnya. (kitab = semua buku yang berkaitan dengan agama).
    • Semua umat beragama pastilah yakin terhadap kitab sucinya masing-masing. (kitab = khusus buku suci suatu agama).
  7. Sastra
    • Alasan ku berlangganan majalah ini adalah karena dalam majalah ini sering memuat berbagai macam karya sastra karangan pembaca. (sastra = suatu karya seni berupa tulisan yang indah)
    • Sastra buatannya diakui sebagai salah satu karya terbaik tahun ini. (sastra = karangan yang sesuai standar bahasa kesusatraan).

Demikianlah contoh kalimat spesialisasi dalam Bahasa Indonesia. Semoga bermanfaat.

, , , , , ,
Post Date: Saturday 04th, November 2017 / 15:08 Oleh :
Kategori : Kalimat