Contoh Kalimat Imbuhan ke-an yang Menyatakan Hal atau Peristiwa
Imbuhan ke-an yang menyatakan suatu hal atau peristiwa yang berhubungan dengan sesuatu ataupun yang sudah terjadi. Contoh :
- Kecelakaan
- Tadi pagi terjadi kecelakaan lalu lintas di perempatan lampu merah, untunglah semua korban selamat, hanya menderita luka-luka saja.
- Kecelakaan yang terjadi di taman bermain anak-anak itu karena kelalaian tenaga manusia.
- Kebudayaan
- Kemarin malam kami sekeluarga mengunjungi pekan kebudayaan yang diadakan di Simpang Lima Gumul.
- Pameran kebudayaan yang digelar di Jakarta Expo menarik banyak wisatawan domestik.
- Keberangkatan
- Menteri Agama mengantar keberangkatan rombongan haji sampai ke pintu pesawat.
- Aku menanyakan arah pintu keberangkatan untuk tujuan Denpasar kepada petugas bandara itu.
- Kenyataan
- Kadangkala dalam hidup, kenyataan yang terjadi tidak seindah impian kita.
- Ia tidak dapat menerima kenyataan dalam hidupnya, bahwa semua hartanya habis tertipu dalam investasi bodong itu.
- Kebersihan
- Menjaga kebersihan lingkungan sekolah merupakan kewajiban semua murid.
- Di kota jakarta, dapat melihat kebersihan kali merupakan hal yang mahal.
- Keindahan
- Tak dapat dipungkiri, Indonesia terkenal akan keindahan alamnya yang eksotik.
- Menikmati keindahan panorama pantai, membuatku teringat kampung halaman tercinta.
Semoga beberapa contoh imbuhan ke-an yang bermakna hal atau peristiwa diatas bermanfaat.