29 Contoh Kata Ganti Kepemilikan dalam Kalimat Bahasa Indonesia
Kata ganti kepemilikan merupakan salah satu diantara jenis-jenis kata ganti yang ada. Adapun definisi dari kata ganti ini adalah sebuah kata yang dipakai untuk mengganti nama pemilik suatu barang atau hal lainnya. -ku, -mu, -nya, adalah beberapa contoh dari jenis kata ganti ini. Khusus untuk kata -nya, kata ini tidak hanya sebagai kata ganti kepemilikan orang, namun juga bisa menjadi kata pengganti bagi kepemilikan hewan ataupun tumbuhan.
Untuk lebih mudah memahami jenis kata ganti ini, berikut ditampilkan beberapa contoh kata ganti kepemilikan dalam format kalimat yang ditampilkan di bawah ini!
- Buku tulis bersampul merah itu adalah kepunyaannya.
- Tas ransel berwarna cokelat tua itu adalah tas kepunyaanku.
- Aku tidak tahu bahwa jaket berwarna biru langit itu adalah kepunyaanmu.
- Karena kemampuanku yang belum sesuai dengan keinginan perusahaan, maka aku pun tidak diterima kerja oleh perusahaan tersebut.
- Entah mengapa raut mukamu menjadi begitu muram begitu.
- Kemarin aku bertemu dengan sepupumu yang tengah berjalan-jalan sendiri di taman.
- Karena hujan deras yang tak kunjung berhenti, aku pun tidak jadi berkunjung ke rumahmu.
- Burung merak itu tengah mengembangkan ekornya yang indah itu.
- Pohon kaktus merupakan tumbuhan yang daunnya berbentuk seperti sebuah duri tajam.
- Aku sebenarnya ingin mengembalikan bukumu itu. Namun, aku tidak jaadi melakukannya karena aku masih ada pekerjaan yang tidak bisa aku tinggalkan saat itu.
- Luka lebam yang ada di tubuhku pelahan-lahan mulai sembuh.
- Dia mengerjakan tugas sekolahnya dengan sangat telaten dan sungguh-sungguh.
- Pada saat Hari Raya Idul Fitri, dia selalu pulang ke kampung halamannya yang ada di Sulawesi Selatan.
- Disantapnya msakan itu dengan sangat lahap.
- Pria itu mengakui kesalahannya di depan umum pagi tadi.
- Aku sempat memergokinya tengah melakukan suatu perbuatan yang cukup mencurigakan.
- Sebagian gajinya dia sumbangkan ke sebuah panti asuhan yang tak jauh dari tempat kerjanya.
- Kucing itu sedang menjilati bulu-bulunya.
- Tadi pagi, aku menemukan bukumu tergeletak di bawah meja itu.
- Tadi sore, aku telah menjahit celanaku yang robek itu.
- Aku tidak bisa menebak pola pikirnya sama sekali.
- Aku baru mengetahui bahwa perempuan itu adalah istrinya.
- Perkataannya begitu tajam, sehingga orang-orang sakit hati saat mendengarnya.
- Sang surya pun kini telah menampakkan sinarnya.
- Ayam jantan pun kini telah mengeluarkan suara kokoknya.
- Kucing berbulu abu-abu itu adalah kucing peliharaannya.
- Paras wajahmu mengingatkan aku akan seseorang yang telah lama meninggal dunia.
- Tatapan matanya begitu sayu dan mempesona.
- Masakan buatannya begitu lezat sekali.
Demikianlah beberapa contoh kata ganti kepemilikan dalam kalimat bahasa Indonesia. Jika pembaca ingin mengetahui beberapa contoh kata lainnya, maka pembaca bisa membuka beberapa artikel berikut, yaitu: contoh kata ganti orang dalam kalimat, contoh kata benda konkret dalam bahasa Indonesia, contoh kata kerja benefaktif, contoh kata sifat dasar, contoh kata depan “dengan”, dan artikel contoh kata bilangan tentu. Semoga bermanfaat dan mampu menambah wawasan bagi para pembaca seklaian, baik itu mengenai kata ganti khususnya, maupun bahasa Indonesia pada umumnya. Sekian dan juga terima kasih banyak.