Sponsors Link

20 Contoh Frasa Eksosentris Direktif dalam Kalimat Bahasa Indonesia

Jika dilihat dari unsur pembentuknya, jenis-jenis frasa dibagi dalam 2 kategori, yaitu frasa endosentris dan frasa eksosentris. Untuk lebih jelas mengenai kedua jenis frasa tersebut, dapat melihat beberapa artikel sebelumnya, yaitu contoh frasa endosentris dan contoh frasa eksosentris. Frasa eksosentris digolongkan dalam 3 jenis, yaitu frasa eksosentris konektif, frasa eksosentris nondirektif dan frasa eksosentris direktif yang akan menjadi topik bahasan kita kali ini. Frasa eksosentris direktif adalah frasa yang terdiri dari preposisi dan nomina. Untuk lebih memahaminya, berikut adalah beberapa contoh frasa eksosentris direktif :

  1. Ibu pergi ke pasar sejak tadi pagi.
  2. Nabila menyelesaikan tugas kelompoknya di rumah Nita.
  3. Kami akan berlibur ke taman wisata Iman tahun ini.
  4. Acara perpisahan sekolah kami akan diadakan di Sibolga.
  5. Nenek dilahirkan di Jawa Tengah.
  6. Ibu lupa bahwa tadi ia meletakkan sendok di atas kulkas.
  7. Syakila mengira bahwa adiknya pergi ke rumah nenek.
  8. Jihan mengadakan resepsi pernikahannya di gedung serbaguna dekat rumahnya.
  9. Penulis novel terkenal itu akan mengadakan temu jumpa di toko buku dekat rumah Paman.
  10. Kiko merupakan salah seorang anak murid yang tinggal di komplek Gading Mas.
  11. Suci adalah temanku yang berasal dari Surabaya. 
  12. Aku baru saja pulang dari rumah sakit semalam.
  13. Bus itu melaju kencang dari arah utara.
  14. Siska cemberut dan marah pada Kakak sehingga ia mengurung diri di kamar. 
  15. Tanaman ubi kayu menyimpan cadangan makanannya di umbinya. 
  16. Kami semua berasal dari Kalimantan. 
  17. Susi Susanti adalah atlit bulu tangkis dari Indonesia
  18. Soraya merasa tidak enak badan sehingga ia pergi ke UKS untuk istirahat.
  19. Ayah menyuruh ku membeli vitamin di apotik seberang jalan.
  20. Kami bertemu di taman bermain dekat sekolah.

Itulah beberapa contoh frasa eksosentris direktif dalam kalimat bahasa Indonesia. Artikel lainnya yang berkaitan dengan frasa adalah contoh frasa endosentris dan eksosentris, contoh frasa biasa, contoh frasa dan klausa, contoh frasa numeralia dalam bahasa Indonesia, contoh frasa berpola dm, contoh frasa ambigu, contoh frasa lugas, contoh frasa eksosentris objektif, contoh frasa eksosentris konektif, contoh frasa eksosentris non direktif, contoh frasa turunan, contoh frasa dasar, contoh frasa atributif berimbuhan, contoh frasa demonstrativa koordinatif, dan contoh frasa setara dan bertingkat. Semoga bermanfaat. Terima kasih.

, , , , , , , , , ,
Post Date: Monday 23rd, July 2018 / 11:16 Oleh :
Kategori : frasa