10 Contoh Makna Istilah dalam Bahasa Indonesia
Dalam ilmu pendidikan Bahasa Indonesia kita mengenal 2 jenis makna yang sering dikaitkan satu sama lain yakni makna kata dan makna istilah. Meski sama-sama mempelajari dan membahas tentang sebuah makna namun jelas hal tersebut memiliki perbedaan yang mendasar. Agar lebih memahami perbedaan diantara keduanya, pembaca dapat membaca artikel kami sebelumnya tentang contoh makna kata. Dalam artikel ini kita akan membahas tentang penjelasan makna istilah, jenis-jenis serta contoh dari makna istilah.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia istilah adalah kata atau gabungan kata yang dengan cermat mengungkapkan konsep, proses, keadaan, atau sifat yang khas dalam bidang tertentu; sebutan; nama; kata atau ungkapan khusus.
Istilah yang terdapat dalam Bahasa Indonesia berasal dari 3 sumber antara lain: kosa kata umum bahasa Indonesia, kosa kata bahasa serumpun, dan kosa kata bahasa asing. Kemudian proses pembentukan dari istilah ini biasanya diawali dengan perpaduan terjemahan dari bahasa asing serta gabungan dari terjemahan dan serapan.
Istilah dalam bahasa Indonesia terbagi menjadi 2 jenis, yaitu sebagai berikut :
1. Istilah khusus : suatu kata yang penggunaan serta maknanya terbatas hanya untuk bidang tertentu (misal : agregat, aritmatika, hama wereng dan lain lain).
Contoh Kalimat :
- Meski awalnya ia menolak, akhirnya Dudi bersedia untuk menjalani operasi untuk melakukan proses amputasi pada kaki sebelah kanannya. (amputasi = proses pemotongan bagian tubuh)
- Jawaban dari soal nomor 3 ulangan matematika kemarin kita diminta untuk menggambarkan grafik perbandingan. (grafik = gambaran pasang surutnya suatu keadaan, data berupa garis)
- Pasokan beras masa panen sekarang ini sangat kurang akibat banyaknya kasus hama wereng yang melanda beberapa lokasi persawahan. (hama wereng = hama yang berasal dari binatang penghisap cairan tumbuhan padi)
- Saat besar nanti, aku ingin masuk ke sekolah seni dan menempuh jalan untuk menggapai mimpiku menjadi seorang pianis. (pianis = seorang pemain alat musik piano)
- Kami mengumpulkan dan menjual kotoran ayam ternak kami sebagai pupuk kandang kepada petani kampung sebelah. (pupuk kandang = pupuk organik yang berasal dari kotoran hewan)
2. Istilah umum : suatu kata yang sudah menjadi unsur bahasa umum (misal : daya guna, ambil alih, kecerdasan dan lain lain).
Contoh Kalimat :
- Jumlah tahanan Lapas Nusa Kambangan diprediksikan masih akan bertambah, disusul dengan semakin banyaknya para pengedar narkoba yang tertangkap. (tahanan = orang yang ditahan)
- Dalam rangka mengisi masa libur semester ini, pihak kampus mengadakan kegiatan wisata budaya ke salah satu keajaiban dunia yaitu Candi Borobudur. (wisata budaya = perjalanan wisata ke tempat budaya)
- Negara Indonesia memiliki begitu banyak tempat dan barang-barang peninggalan sejarah yang harus dijaga dan dilestarikan. (peninggalan sejarah = yang telah ada dan menjadi bukti sejarah)
- Dengan adanya pendidikan dan pelatihan ini, diharapkan para generasi muda harapan masa depan bangsa Indonesia akan memiliki kemandirian untuk menentukan jalan kesuksesannya sendiri tanpa tergantung pada pemerintah. (kemandirian = perilaku yang mampu melakukan sesuatu tanpa bantuan orang lain)
- Para siswa sekolah terbaik umumnya memiliki tingkat kecerdasan yang lebih tinggi daripada siswa dari sekolah biasa lainnya. (kecerdasan = perihal cerdas, kesempurnaan akal budi manusia)
Dalam penggunaannya secara umum suatu istilah memiliki makna yang bersifat umum namun jika digunakan pada bidang tertentu maka kata tersebut memiliki makna tetap dan pasti.
- unsur intrinsik dan ekstrinsik
- perbedaan puisi dan sajak
- ciri ciri kalimat utama dan kalimat penjelas
- ciri ciri kutipan langsung dan tidak langsung
- ciri ciri kata baku dan tidak baku
- ciri ciri kalimat fakta dan opini
- ciri ciri pantun
- tata cara penulisan catatan kaki
- tata cara penulisan gelar
- penulisan angka dan bilangan
- cara penulisan daftar pustaka
- penggunaan tanda pisah
- penggunaan tanda koma
- penggunaan tanda garis miring
- penggunaan tanda titik dua
Demikianlah pembahasan kita tentang contoh makna istilah dalam bahasa Indonesia. Semoga artikel ini bermanfaat.